PERTEMUAN 1 BAB 6 ENERGI DALAM SISTEM KEHIDUPAN
BAB 6
ENERGI DALAM SISTEM KEHIDUPAN
PETA KONSEP
1. Energi
Energi adalah upaya untuk melakukan usaha/kerja atau melakukan suatu perubahan. Energi ada beberapa bentuk yaitu energi potensial, kinetik, kimia, listrik, dan sebagainya.
Energi Potensial adalah energi yang dimiliki suatu benda ketika benda itu diam. Contohnya batu yang diletakkan diatas meja memiliki energi potensial karena ketinggiannya, air didalam waduk memiliki energi potensial karena kedalamannya.
Energi potensial dapat dirumuskan sebagai :
Ep = m x g x h
Keterangan :
Ep = energi potensial (J)
m = massa benda (kg)
g = percepatan gravitasi (m/s²)
h = tinggi benda diatas permukaan tanah (m)
Asam cuka menyimpan energi kimia. Energi tersebut dapat diubah menjadi energi listrik yang dapat menyalakan lampu. Energi listrik dapat diubah menjadi energi cahaya. Dengan demikian, energi dapat berubah bentuk tetapi energinya takkan hilang.
Hal tersebut diatas sesuai dengan hukum kekekalan energi. Hukum Kekekalan Energi menyatakan bahwa : energi tidak dapat diciptakan dan tidak dapat dimusnahkan, namun dapat diubah menjadi bentuk lain.
Energi potensial gravitasi adalah energi yang dimiliki suatu benda karena terletak diatas permukaan bumi. Semakin tinggi diatas permukaan bumi, semakin besar pula energi potensialnya.
2. Sumber Energi
Sumber energi adalah segala sesuatu yang menghasilkan energi. Sumber energi ada
2 yaitu sumber energi terbarukan dan sumber energi tak terbarukan.
Sumber energi tak terbarukan adalah sumber
energi yang berasal dari alam dan akan habis apabila dieksploitasi secara terus
– menerus. Contoh energi tak terbarukan yaitu batu bara, minyak bumi dan gas
alam.
Sumber energi terbarukan adalah sumber energi yang berasal dari proses alam yang
berkelanjutan. Contohnya energi matahari, PLTA, energi angin, energi tidal dan
biogas dari kotoran ternak.
3. Makanan sebagai Sumber Energi
Sumber energi utama pada manusia adalah makanan. Zat makanan yang berperan
sebagai sumber energi adalah karbohidrat, lemak dan protein. Karbohidrat
adalah senyawa kimia yang tersusun atas unsur – unsur karbon dan merupakan
sumber utama energi bagi manusia. Contoh dari karbohidrat yaitu beras, jagung,
gandum, umbi – umbian dan buah yang rasanya manis.
PENUGASAN
1. Tulislah pada buku catatanmu materi di atas beserta dengan peta konsepnya.
2. Kerjakanlah soal-soal berikut dengan mencari jawabanya dari buku paketmu dan internet.
a. Tuliskan yang dimaksud dengan
- Energi potensial elastisitas
- Energi kimia
- Energi listrik adalah
- Energi kinetik adalah
b. Tuliskan contoh sumber energi Terbarukan dan tak terbarukan
c. Tuliskan Sumber Energi bagi manusi!
Kirimkan Tugasnya paling lambat Senin, 1 Februari 2020 pukul 17.00 wib (nama dan kelas tuliskan di setiap lembar tugas)
selamat bekerja dan tetap patuhi protokol kesehatan
Komentar
Posting Komentar